Jumat, 11 Maret 2011

Selamat Datang/ いらしゃいませ

Assalamu'alaikum w.w.
Saya bukan lah seorang yang ahli dalam bahasa jepang, namun saya hanyalah seorang yang sedang belajar bahasa jepang guna mengikuti training di jepang. saat ini saya masih di pendidikan tepatnya di tangerang. saya membuat blog ini hanya sekedar ingin menyalurkan semangat saya dalam belajar nihon go (baca : nihonggo/bahasa jepang) karena dengan terbiasa latihan saya yakin akan lebih mempermudah saya nantinya untuk bekerja di jepang. untuk itu seandainya ada tulisan/postingan yang kurang pas ataupun terdapat kekurangan saya minta maaf karena saya masih belajar. dan semoga sedikit ilmu yang sedang saya pelajari ini dapat bermanfaat bagi sobat semua. 

oh iya hampir saja saya lupa, pada postingan pertama ini hanya selang beberapa jam terjadinya musibah gempa dan tsunami yang melanda Jepang. semoga kejadian tersebut tidak merenggut banyak korban dan mudah-mudahan pula sobat-sobatku yang tengah menjalankan training di sana pun semuanya sehat wal afiat dan terhindar dari bencana tersebut.

 Tiada Hal yang lebih menyenangkan di hati saya dibandingkan dengan pesan dan kesan yang tulus hadir dalam comment sobat semua. Biarlah tak usah memberi kenang-kenangan apa-apa, Cukup tinggalkanlah sepatah dua patah kata, Guna penyemangat untuk terus berbagi dan berkarya.

 wassalamu'alaikum w.w.

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates