Jumat, 15 April 2011

YUI - Life

mencari-cari lagu-lagu jepang yang barus akhirnya dapet juga wah lagunya YUI emang enak-enak yo...ga salah sensei saya memberitahu kalau YUI salah satu penyanyi yang bagus. iseng-iseng cari di Youtube eh malah dapet juga ne video + Lyrick Inggris dan Jepangnya...Wah asyik...


buat yang ingin mendownload video ini silahkan klik disini.
source : youtube.com

Kamis, 14 April 2011

Hiragana Tutorial Video


Hiragana adalah salah satu huruf asli bahasa Jepang. Hiragana berfungsi sebagai cara baca kanji dalam bahasa jepang.
source : youtube.

Selasa, 12 April 2011

KATA GANTI DALAM BAHASA JEPANG

Saya                    = わたし - わたくし - しょうさ-ぼく- あたし- おれ
Kami                   = わたしたち - ぼくたち - ぼくら - あたしたち - おれたち
Kamu                  = あなた - きみ - おまえ
Kamu Sekalian    = あなたがた - きみたち - おまえら
Dia ( Laki-Laki)  = かれ - かれら (Jamak)
Dia (Perempuan) = かのじょ- かのじょら (Jamak)

Ini                       = これ - これら (jamak)
Itu                       = それ - あれ - それら (jamak) あれら (jamak)

Jumat, 08 April 2011

"Hayabusa" kereta peluru dari Jepang ?

Kereta api peluru terbaru Jepang berhidung lancip, “Hayabusa” atau Falcon, akan memulai debutnya untuk memacu kecepatan 300 kilometer per jam pada Sabtu tanggal lima maret Kereta dengan teknologi ultra-cepat terbaru ini akan melakukan perjalanan tiga hari dari Tokyo ke kota Aomori, di pedesaan terpencil di ujung utara pulau Honshu.
Hayabusa Kereta Peluru tercepat di JepangHayabusa Kereta Peluru tercepat di Jepang
Hayabusa seri E5 berwarna hijau dan perak ini akan melakukan perjalanandengan kecepatan 300 km/jam dan menempuh perjalanan 675 kilometer dalam 3 jam 10 menit. Di tahun depan kereta ini akan dipacu pada kecepatan tertinggi sebesar 320 km/jam, menjadikannya kereta tercepat di Jepang.
Hayabusa Kereta Peluru
Hayabusa Kereta Peluru
“Penumpang akan menikmati perjalanan yang tak berisik melalui lintasan lurus dan terowongan yang membelah pegunungan di pedesaan Jepang,” kata operator East Japan Railway Co, seperti dikutip Physorg.com, Sabtu (5/3). Para penumpangnya rela membayar 26.360 yen ($ 320) untuk perjalanan ala penerbangan kelas bisnis ini.
Hayabusa Kereta Peluru
Hayabusa Kereta Peluru

Lirik Lagu YUI – Goodbye Days

Akhirnya, setelah berminggu-minggu nggak posting di blog, saya kembali lagi :D
Sedikit tentang lagu ini:
Lagu Goodbye Days ini merupakan single ke 5 yang khusus di buat oleh YUI untuk film Midnight Sun (Taiyou no Uta) yang dibintangi sendiri olehnya :D , rilis di Jepang pada tanggal 17 Juni 2006 (lagunya sendiri dirilis tanggal 14 Juni). Dalam film ini YUI berperan sebagai Amane Kaoru, gadis 16 tahun yang mengidap penyakit kulit  xeroderma pigmentosum (XP), yaitu penyakit yang kalau terkena radiasi ultraviolet atau cahaya matahari membuat kulit penderitanya meleput (kayak vampir itu lho…), atau bahkan mati (nah lho…!). Pada akhirnya Kaoru (YUI) mati juga :(
Baiklah, cukup tentang filmnya, lanjut ke lirik lagu.
Berikut lirik lagu dari YUI-Goodbye Days (maaf kalau salah):
Dakara ima ai ni yuku, sou kimetanda
Poketto no kono kyoku wo kimi ni kikasetai
Sotto boryumo wo agete tashikamete mitayo


OH GOODBYE DAYS ima
Kawari ki ga suru
Kinou made ni SO LONG
Kakkou yokunai yasashisa ga soba ni aru kara
LA LA LA LA LA WITH YOU
Katahou no EARPHONE wo kimi ni watasu
Yukkuri to nagare komu kono shunkan
Umaku aisete imasu ka?
Tama ni mayou kedo

OH GOODBYE DAYS ima
Kawari hajimeta mune no oku ALLRIGHT
Kakkou yokunai yasashisa ga soba ni aru kara
LA LA LA LA LA WITH YOU
Dekireba kanashii omoi nante shitaku nai
Demo yattekuru deshou, oh
Sono toki egao de “YEAH HELLO MY FRIEND”
Nante sa ieta nara ii noni
Onaji uta wo kuchizusamu toki
Soba ni ite I WISH
Kakkou yokunai yasashisa ni aeta yokatta yo
LA LA LA LA GOODBYE DAYS
Nah, itu tadi lirik lagu Goodbye Days, kalau ada yang berminta dengan lagunya, silahkan download disini

Rabu, 23 Maret 2011

Kata Bilangan Jepang

-------------------------------------------------
Bilangan biasa :
-------------------------------------------------

1 = ichi
2 = ni
3 = san
4 = yon/shi
5 = go
6 = roku
7 = nana/shichi
8 = hachi
9 = kyuu/ku

10 = juu

11 = juuichi
12 = juuni
13 = juusan
19 = juukyuu/juuku

20 = nijuu
21 = nijuuichi
22 = nijuuni

30 = sanjuu
40 = yonjuu
50 = gojuu
60 = rokujuu
70 = nanajuu
80 = hachijuu
90 = kyuujuu

100 = hyaku
200 = nihyaku
300 = sanbyaku
400 = yonhyaku
500 = gohyaku
600 = roppyaku
700 = nanahyaku
800 = happyaku
900 = kyuuhyaku

1000 = sen , issen
2000 = nisen
3000 = sanzen
4000 = yonsen
5000 = gosen
6000 = rokusen
7000 = nanasen
8000 = hassen
9000 = kyuusen

10.000 = ichiman
20.000 = niman
30.000 = sanman
40.000 = yonman


-------------------------------------------------
BILANGAN TINGKAT
-------------------------------------------------

untuk menyatakan pertama, kedua , ketiga, dst...
maka dasar dari bilangan menjadi :

1 = hitotsu
2 = futatsu
3 = mittsu
4 = yottsu
5 = itsutsu
6 = muttsu
7 = nanatsu
8 = yattsu
9 = kokonotsu
10 = too

maka untuk menyebutkan bilangan pertama, kedua, dan ketiga, dst di tambahkan " me "
menjadi :

pertama = hitotsume
kedua = futatsume
ketiga = mittsume
dst

atau jika ingin tetap memakai bilangan biasa, dapat ditulis dengan 3 formula :
1. dai + bilangan biasa + banme
2. dai + bilangan biasa
3. bilangan biasa + ban

contoh

pertama = daiichibanme = daiichi = ichiban
kedua = dainibanme = daini = niban
ketiga = daisanbanme = daisan = sanban
dst


-------------------------------------------------
Hari- hari dalam sebulan
-------------------------------------------------

penulisan Hari-hari dalam sebulan ditulis dengan bilangan biasa + huruf untuk hari

sehingga bilangan dasarnya dr 1-10 sebagai berikut :

hari ke-1 : tsuitachi
hari ke-2 : futsuka
hari ke-3 : mikka
hari ke-4 : yokka
hari ke-5 : itsuka
hari ke-6 : muika
hari ke-7 : nanoka
hari ke-8 : yooka
hari ke-9 : kokonoka
hari ke-10: tooka
hari ke-20: hatsuka

untuk hari ke 11 sampai 19, dan 21 samapai 31 dinyatakan dengan bilangan biasa + nichi

contoh :

hari ke-18 : juuhachinichi

-------------------------------------------------
Bilangan pecahan
-------------------------------------------------

jika pada English atau latin, pecahan dilambangkan dengan x/y

maka dalam formula jepang menjadi :
y + bun no + x

contoh :

1/2
1 = x = ichi
2 = y = ni

menjadi :

1/2 = nibun no ichi
1/3 = sanbun no ichi
2/3 = sanbun no ni
3/4 = yonbun no san

Minggu, 13 Maret 2011

Ungkapan Umum Bahasa Jepang


Bagian ini berisi list mengenai ungkapan atau ekspresi bahasa Jepang yang paling umum atau sering digunakan. Don’t make things complicated!!! Hafalkan saja ungkapan berikut ini sebagai kesatuan frase. Kami  yakin  apabila anda sudah hafal ungkapan-ungkapan berikut, motivasi belajar bahasa jepang anda akan semakin meningkat.

Bertemu Seseorang
Ohayoo gozaimasu
おはようございます
Selamat pagi
Konnichi wa
こんにちは
Selamat siang/sore
Konban wa
こんばんは
Selamat malam
Ii tenki desu ne
いいてんきですね
Cuaca cerah ya
O-genki desu ka
おげんきですか
Apa kabar?
Hai, genki desu
はい、げんきです
Baik.
Okagesama de, genki desu
おかげさまで、げんきです
Alhamdulillah, baik.
Amari yoku arimasen
あまりよくありません
Tidak terlalu baik/sehat.
O-hisashiburi desu ne
おひさしぶりですね
Sudah lama tidak bertemu ya


Ungkapan Perpisahan
O-saki ni
おさきに
Duluan ya...
Doozo, o-saki ni
どうぞ、おさきに
Silakan duluan
Dewa mata
ではまた
Sampai nanti
Jaa ne / Mata neじゃあね/またね Sampai nanti (informal)
Dewa shitsurei shimasu
ではしつれいします
Saya permisi dulu (sopan)
Mata ashita
またあした
Sampai bertemu besok
Mata asatte
またあさって
Sampai bertemu lusa
Mata raishuu
またらいしゅう
Sampai bertemu minggu depan
Mata rainen
またらいねん
Sampai bertemu tahun depan
Sayoonaraさようなら Selamat tinggal
Genki de ne
げんきでね
Jaga diri baik-baik
O-yasuminasai
おやすみなさい
Selamat istirahat


Ungkapan Maaf & Terima Kasih
Gomen nasai
ごめんなさい
Maaf (Informal)                        
Sumimasen
すみません
Maaf
Shitsurei shimashitaしつれいしました。 Maaf
Mooshiwake gozaimasu
もうしわけありません
Maaf (Sangat formal)
Iie, daijoobu desu
いいえ、だいじょおうぶです
Tidak apa-apa
Ii desu yoいいですよ Tidak apa-apa
Doomoどうも Terima kasih
Arigatoo
あ りがとう
Terima kasih
Arigatoo gozaimasu
ありがとうございます
Terima kasih (sopan)
Doomo arigatoo gozaimasuどうもありがとうございます Terima kasih banyak
Iie, doo itashimashiteいいえ、どういたしまして Sama-sama


Pergi dan Datang
Itte kimasu
いってきます
Saya pergi!                 
Itte rasshai
いってらっしゃい
Selamat jalan.
O-dekake desu kaおでかけですか Mau berangkat?
Ki o tsukete kudasai
きをつけてください
Hati-hati.
Tadaima
た だいま
Saya pulang!
O-kaeri nasai
おかえりなさい
Selamat datang.
O-kaeri desu kaおかえりですか Mau pulang?

Ungkapan Makan atau Minum
Itadakimasu
いただきます
Makan ya.
Go-chisoosama deshita
ごち そうさまでした
Terima kasih atas hidangannya.
Doozo, tabete kudasai
どう ぞ、たべてください
Silakan, dimakan.
Doozo, nonde kudasai
どう ぞ、のんでください
Silakan, diminum.
Kanpai!
かん ぱい!
Mari bersulang.
Onaka ga suita!
おな かがすいた!
Lapar!
Nodo ga kawaita!
のど がかわいた!
Haus!
Onaka ga ippai!
おな かがいっぱい!
Kenyang!


Ungkapan di dalam Kelas
1)  Ungkapan Perintah di Dalam Kelas.
Itte kudasai!
いってください
Katakan                             
Moo ichido itte kudasai!
もういちどいってください
Katakan sekali lagi
Kiite kudasai!
きいてください
Dengarkan
Yoku kiite kudasai!
よくきいてください
Dengarkan baik-baik.
Mite kudasai!
みてください
Lihat!
Yonde kudasai!
よんでください
Baca!
Hakkiri yonde kudasai!
はっきりよんでください
Baca dengan jelas!
Yukkuri yonde kudasai!
ゆっくりよんでください
Baca pelan-pelan!
Hon o akete kudasai!
ほんをあけてください
Buka buku!
Hon o tojite kudasai!
ほんをとじてください
Tutup bukunya!
Shukudai o dashite kudasai!
しゅくだいをだしてください
Kumpulkan PR!
Oboete kudasai!
おぼえてください
Hafalkan!
Kaite kudasai!
かいてください
Tulis!
Shizuka ni shite kudasai!
しずかにしてください
Jangan berisik!
Suwatte kudasai!
すわってください
Duduk!
Tatte kudasai!
たってください
Berdiri!
Wakarimasu ka.
わかりますか
Mengerti?
Hai, wakarimashita.
はい、 わかります
Iya, mengerti
Iie, wakarimasen.
いいえ、わかりません
Tidak, tidak mengerti
Dekimasu ka.
できますか
Bisa?
Hai, dekimasu.
はい、できます
Iya, bisa
Iie, dekimasen.
いいえ、できません
Tidak, tidak bisa
2)  Ungkapan Larangan di Dalam Kelas.
Okurenaide kudasai
おくれないでください
Jangan terlambat!
Kanningu shinaide kudasai
カンニングしないでください
Jangan menyontek
Shukudai o wasurenaide kudasai
しゅくだいをわすれないでくだい
Jangan lupa Prnya.
Koko de tabenaide kudasai
ここでたべないでください
Jangan makan di sini
Tabako o suwanaide kudasaiタバコをすわないでください Jangan merokok!
Ookii koe de hanasanaide kudasai
おおきいこえではなさないでください
Jangan bicara keras-keras

Kalimat Positif Sederhana



Pada bagian ini kita akan belajar bagaimana membuat kalimat sederhana (positif) dalam bahasa Jepang. Pola yang digunakan untuk membuat kalimat tersebut adalah, "KB1 wa KB2 desu" Untuk lebih jelas silakan anda simak beberapa contoh berikut ini:
Contoh Kalimat:
Saya ____.
: Watashi wa _____desu.
  わたしは__です。
Saya Arif.
: Watashi wa Arif desu.
  わたしはアリフです。
Saya Yamada. : Watashi wa Yamada desu.
  わたしはやまだです。
Orang ___.
: ___ jin desu.
  __じんです。
Saya orang Indonesia.
: Watashi wa Indonesia-jin desu.
  わたしはインドネシアじんです。
Yamada orang Jepang. : Yamada san wa Nihon-jin desu.
  やまださんはにほんじんです。
Penjelasan:
• Partikel “wa” tidak mempunyai arti dalam bahasa Indonesia namun berfungsi sebagai penanda subjek, artinya kata sebelum wa merupakan topik yang dibicarakan.
• Sementara desu menjadi penanda berakhirnya kalimat. Desu selalu ada pada kalimat formal, dan memberi nuansa "santun" pada kalimat. Desu juga tidak dapat diartikan dalam bahasa Indonesia.
Contoh Lain:
• Ano hito wa Dea san desu.
  あのひとはデアさんです。
Orang itu Dea.
• Dea san wa daigakusei desu.
  デアさんはだいがくせいです。
Dea (seorang) mahasiswa.
• Brian san wa Kanada-jin desu.
  ブリアンさんはカナダじんです。
Brian orang Kanada.

Kosakata:
• Watashi わたし Saya
• ~Jin ~じん Orang ~
• Indonesia-jin インドネシアじん Orang Indonesia
• Ano hito あの人 Orang itu
• ~ san ~さん Pak, Bu, Mas, Mba dll
• Daigakusei だいがくせい Mahasiswa
• Nihon にほん Jepang
• Kanada カナダ Kanada

Sabtu, 12 Maret 2011

Video YouTube Gempa dan tsunami di jepang 2011, YouTube Abadikan Dahsyatnya Tsunami di Jepang

Video YouTube Gempa dan tsunami di jepang 2011, YouTube Abadikan Dahsyatnya Tsunami di Jepang - Gempa berkekuatan 8,9 skala richter mengguncang Jepang dan menimbulkan tsunami cukup masif. Efek gempa pun terasa hingga ke Tokyo, 373 km dari pusat gempa. Tayangan terjangan tsunami yang disiarkan langsung di beberapa stasiun televisi menunjukkan suasana mengerikan. Baca juga Video + Photo Gempa dan Tsunami di Jepang gempa dan tsunami melalap jepang menimbulkan air laut gelombang setinggi 4-6 meter.

Bagi yang tak sempat melihat tayangan di televisi, namun ingin melihat seperti apa kedahsyatan gempa dan tsunami tersebut, situs YouTube dapat menjadi rujukan. Beberapa user sudah ramai melakukan upload mengenai keadaan di Jepang.

Bahkan stasiun televisi Al Jazeera menyajikan siaran langsung melalui halaman resminya di YouTube. Mereka menayangkan situasi terkini tentang bencana dahsyat yang sedang menimpa negeri Sakura tersebut.

Dua video sekaligus ditampilkan oleh Al Jazeera. Satu menghadirkan cuplikan video tentang gempa dan tsunami menimpa Jepang. Kemudian satu video lagi menampilkan siaran langsung keadaan terbaru yang sedang terjadi.

Ketika mengetikkan kata 'tsunami Japan' dan difilter berdasarkan tanggal upload, tampak pula deretan video yang sudah menampilkan tentang parahnya keadaan di beberapa wilayah Jepang. Misalnya saja video berjudul Japan Tsunami, memperlihatkan ganasnya air laut menerjang daratan dan segala isinya.

YouTube, situs berbagi video milik Google ini, memang sudah sering menjadi layanan online untuk menyajikan situasi visual peristiwa yang sedang hangat terjadi.



gempa dan tsunami di negara jepang, benarkan gempa dan tsunami di jepang, gempa dan tsunami tragis di jepang 11 maret 2011, youtube video gempa dan tsunami, kapan terjadi gempa dan tsunami di jepang, gempa dan tsunami di jepang hari ini, korban tewas gempa, tsunami di jepang, korban gempa dan tsunami di jepang maret 2011 jum'at, daftar korban gempa dan tsunami di jepang, photo gempa dan tsunami di jepang maret 2011, gempa dan tsunami berapa sekala rikter di jepang, Video Gempa dan Tsunami di Jepang 2011, gempa dan tsunami melalap jepang menimbulkan air laut gelombang setinggi 4-6 meter maret 2011, video Jepang gempa dan tsunami, photo Jepang gempa dan tsunami 11 maret 2011, liputan Jepang gempa dan tsunami, terjadinya gempa dan tsunami di jepang, video youtube gempa dan tsunami, liputan lengkap gempa dan tsunami 11 maret 2011.

Jumat, 11 Maret 2011

HIRAGANA

 HIRAGANA :


1. Penjelasan tentang hiragana

Hiragana adalah huruf dasar dalam bahasa Jepang. Seluruh huruf hiragana melambangkan semua suara yang muncul dalam bahasa Jepang. Seperti yang terdapat pada tabel hiragana diatas. Dalam bahasa Jepang, menulis guratan-guratan dari suatu huruf dengan urutan dan arah yang benar sangatlah penting. Karena tulisan tangan sedikit berbeda dengan tulisan cetak, Perlu juga saya tekankan bahwa kita harus mempelajari pengucapan yang benar dari huruf-huruf tersebut. Karena semua kata dalam bahasa Jepang disusun dari suara-suara tersebut, salah dalam mengucapkan suatu huruf akan merusak fondasi terdasar pelafalan.

Saat berlatih menulis hiragana, jangan lupa bahwa urutan dan arah penulisan guratannya tidak boleh semaunya sendiri. Karena pada saat kita membaca tulisan tangan terburu-buru orang lain yang kurang jelas. Satu-satunya hal yang akan membantu adalah aliran guratanya, karena setiap orang menulis hiragana dengan urutan guratan yang sama, sehingga "aliran" garis-garisnya konsisten dari satu orang ke orang lain.Maka sangat kami sarankan, Anda mempelajari cara menulis yang benar sejak awal untuk menghindari kebiasaan menulis yang salah.
Catatan

  1. Sebagaimana tertulis di tabel, beberapa suara memiliki pengecualian. Sebagai contoh, 「ち」 dibaca "chi" bukan "ti" dan 「つ」 dibaca "tsu" bukan "tu".
  2. 「し」 dibaca seperti "syi" pada "syirik"
  3. 「ち」 dibaca seperti "ci" pada "cicak"
  4. Vokal "e" di Jepang terdengar seperti suara "e" pada "enak" dan BUKAN seperti pada "elus". Jadi sebagai contoh, へ dibaca seperti "he" pada "heran" dan BUKAN seperti pada "helai".
  5. Perhatikan baik-baik beda pelafalan antara "tsu" dengan "su".
  6. Suara "t" pada 「つ」 akan menempel pada huruf yang mendahuluinya. Sebagai contoh, 「まつ」 (menunggu) dibaca "mat-su".
  7. Huruf 「ん」"n". bersifat khusus karena jarang digunakan sendiri dan tidak memiliki suara vokal. Huruf tersebut ditempel di belakang huruf lain. Sebagai contoh, 「てん」 (titik) dibaca "ten". 「へん」 (aneh) dibaca "hen"
  8. Huruf 「ん」 akan disuarakan "m" pada kata tertentu,misalnya「しんぱい」 (khawatir) yang dibaca "shimpai". 「ん」 juga dibaca "ng" pada kata-kata tertentu, misalnya 「まんかい」 (mekar penuh) yang dibaca "mangkai". cara terbaik untuk menguasainya adalah dengan banyak mendengar bahasa Jepang. Kalau kita sudah terbiasa, nantinya akan paham dan bisa melafalkan 「ん」 dengan benar secara otomatis.


2. Suara-suara modifikasi

Lima suara konsonan lain yang didapat dengan menambahkan dua garis kecil yang mirip tanda kutip 「゛」yaitu dakuten(濁点) atau lingkaran kecil 「゜」yang disebut handakuten(半濁点). Kalau kita mencoba melafalkannya, kita akan sadar bahwa suara-suara modifikasi tersebut dibunyikan dengan gerakan lidah yang mirip dengan suara aslinya. Sebagai contoh, coba bandingkan gerakan lidahmu saat mengucapkan 「た」 (ta) dan suara modifikasinya 「だ」 (da). Suara-suara modifikasi ini dinamakan " 濁り (nigori, berlumpur).
Secara umum, perubahan suara yang bisa dibentuk adalah k→g, s→z, t→d, h→b, dan h→p. Seperti terlihat pada tabel, ada juga beberapa pengecualian.

Catatan

1. Perhatikan bahwa bunyi 「ぢ」 pada dasarnya sama dengan 「じ」 yaitu "ji", dan 「づ」 diucapkan seperti "dzu".
2. Suara "ji" pada kebanyakan kata umumnya dituliskan dengan 「じ」. Contohnya adalah 「かんじ」 (huruf China). Contoh kata yang menggunakan 「ぢ」 adalah 「ちぢれげ」 (rambut keriting).


3. 「や」、「ゆ」、dan 「よ」 kecil
Kita juga bisa menggabungkan suatu konsonan dengan suara "ya", "yu", "yo" dengan cara menempelkan 「や」、「ゆ」、atau 「よ」 kecil di belakang huruf-huruf dengan vokal "i". contoh, 「きゃ」 dibaca "kya".

Catatan

1. Penulisan 「ぢゃ」、「ぢゅ」、dan 「ぢょ」,sebetulnya tidak pernah dipakai karena ada 「じゃ」、「じゅ」、dan 「じょ」.
2. Suara 「しゃ」、「しゅ」、dan 「しょ」 terdengar seperti "sya" (syair), "syu" (syukuran), dan "syo" (bahasa Inggris show).
3. Suara 「ちゃ」、「ちゅ」、dan 「ちょ」 terdengar seperti "ca" (cacing), "cu" (culik), dan "co" (coret).


4. 「つkecil」
「つkecil 」diselipkan di antara dua huruf .Sebagai contoh,「つkecil」 diantara 「き」 dan 「と」 untuk menulis 「きっと」 (pasti), maka suara konsonan "t" dibawa ke akhir dari huruf pertama sehingga menjadi "kitto".
Contoh lainnya adalah 「かっぱ」 (sejenis monster) yang dibaca "kappa" dan 「ぎゅっと」 (dengan erat) yang dibaca "gyutto".
Untuk menggandakan konsonan "n", yang digunakan adalah 「ん」. Sebagai contoh, penulisan "onna" (perempuan) adalah 「おんな」, BUKAN 「おっな」.

Catatan

1. 「つ kecil 」dipakai untuk membawa suara konsonan dari huruf kedua ke akhir huruf pertama. Contohnya, 「なっち」 dibaca "nacchi".
2. Beda antara 「もと」 (sumber) dengan 「もっと」 (lebih).
3. 「ん」 digunakan untuk menggandakan konsonan "n". Contohnya adalah 「だんな」 (suami).
4. Suara konsonan ganda ini terdengar seperti suara terpotong. Ingatlah untuk memotong dengan konsonan yang benar, yaitu konsonan huruf kedua.


5. Suara vokal panjang
Di bagian ini, akan membahas suara vokal panjang yang sebetulnya hanyalah memperpanjang lama pengucapan suara vokal. Kita bisa memperpanjang suara vokal suatu huruf dengan 「あ」、「い」、atau 「う」, tergantung huruf yang ingin diperpanjang.

Sebagai contoh, kalau ingin memperpanjang suara "a" dari 「か」, maka tinggal menambah 「あ」 sehingga hasilnya 「かあ」. Contoh lainnya : 「き」→ 「きい」, 「く」→「くう」, 「け」→「けい」, 「こ」→「こう」, dan 「さ」→「さあ」. Coba ucapkan 「か」 dan 「あ」 secara terpisah. Lalu ucapkan dengan cara berurutan secepat mungkin. Kita akan sadar bahwa kedengarannya persis seperti mengucapkan "ka" untuk jangka waktu yang lebih panjang. Kita bisa mencoba latihan ini dengan suara vokal lainnya. Ingatlah bahwa sebetulnya mengucapkan dua huruf tapi dengan batas yang samar. Tidak perlu berpikir keras tentang vokal panjang dan cukup mengucapkan dua hurufnya dengan cepat untuk mendapatkan suara yang benar.

Sebagai tambahan, walaupun suara vokal "e" yang diikuti 「い」 umumnya dianggap sebagai suara vokal panjang, pengucapannya adalah suara "e" yang dipanjangkan. Sebagai contoh, pengucapan 「せい」 pada 「せんせい」 (guru) diucapkan "sensee".

Menahan suara vokalnya cukup lama adalah hal yang sangat penting, Jangan sampai melakukan kesalahan pengucapan,sebab salah-salah kita bisa mengucapkan (ここ) "sini" padahal yang di maksud adalah (こうこう) "SMU". Atau (おばあさん) "nenek" tertukar dengan (おばさん). "bibi"
Ada beberapa kasus di mana suara "e" diperpanjang dengan menambahkan 「え」 dan suara "o" diperpanjang dengan 「お」. Beberapa contohnya adalah 「おねえさん」 (kakak perempuan), 「おおい」 (banyak), dan 「おおきい」 (besar). Perhatikan pengecualian-pengecualian tersebut, tapi tidak usah terlalu khawatir karena jumlahnya tidak terlalu banyak.

Komputer anda tidak support dengan huruf Jepang?

Jika komputer anda tidak support dengan huruf Jepang, silahkan klik di sini untuk mendownload Japanese Language Pack, lalu installah program tersebut.

Inilah cara termudah untuk menulis huruf Kana (仮名), yaitu dengan menggunakan Romaji to Kana Converter (online). Romaji adalah huruf yang kita pakai sehari-hari (dari A sampai Z).

Silahkan kunjungi: http://sanjiscripts.com/kana/index.html

selamat mencoba....

Selamat Datang/ いらしゃいませ

Assalamu'alaikum w.w.
Saya bukan lah seorang yang ahli dalam bahasa jepang, namun saya hanyalah seorang yang sedang belajar bahasa jepang guna mengikuti training di jepang. saat ini saya masih di pendidikan tepatnya di tangerang. saya membuat blog ini hanya sekedar ingin menyalurkan semangat saya dalam belajar nihon go (baca : nihonggo/bahasa jepang) karena dengan terbiasa latihan saya yakin akan lebih mempermudah saya nantinya untuk bekerja di jepang. untuk itu seandainya ada tulisan/postingan yang kurang pas ataupun terdapat kekurangan saya minta maaf karena saya masih belajar. dan semoga sedikit ilmu yang sedang saya pelajari ini dapat bermanfaat bagi sobat semua. 

oh iya hampir saja saya lupa, pada postingan pertama ini hanya selang beberapa jam terjadinya musibah gempa dan tsunami yang melanda Jepang. semoga kejadian tersebut tidak merenggut banyak korban dan mudah-mudahan pula sobat-sobatku yang tengah menjalankan training di sana pun semuanya sehat wal afiat dan terhindar dari bencana tersebut.

 Tiada Hal yang lebih menyenangkan di hati saya dibandingkan dengan pesan dan kesan yang tulus hadir dalam comment sobat semua. Biarlah tak usah memberi kenang-kenangan apa-apa, Cukup tinggalkanlah sepatah dua patah kata, Guna penyemangat untuk terus berbagi dan berkarya.

 wassalamu'alaikum w.w.

By :
Free Blog Templates